Series Review: Shopping King Louie (2016)
Shopping King Louie (Sumber: dimsum entertainment)
Shopping King Louie atau Shopaholic Louis ini drama Korea yang kutonton di tahun lalu. Meski disiarkan di tahun 2016, tapi baru kutonton di tahun 2019. HAHAHA. Ketinggalan banget ya aku.
Shopping King Louie - Shopaholic Louis
|
Sutradara |
: |
|||
Penulis |
: |
||||
TV |
: |
MBC |
|||
Jenis Film |
: |
Komedi, romance |
|||
Total Episode |
: |
16 episode |
|||
Tanggal Rilis |
: |
21 September November 2016 |
Cast
Sumber: asianwiki |
Sinopsis Shopping King Louie
Kang Ji Sung alias Louis (Seo In Guk) adalah seorang cucu dari keluarga kaya. Dia kehilangan ingatan karena kecelakaan mobil. Ko Bok Sil (Nam Ji Hyun) adalah seorang gadis desa yang pergi ke kota untuk mencari Ko Bok Nam (Ryoo Ui Hyun), adiknya yang hilang. Ko Bok Sil bertemu dengan Louis di jalanan. Karena Ko Bok Sil berhati malaikat, ia mau menampung Louis dan membiayai hidup Louis. Louis belajar mengenai cinta sejati sejak bertemu dengan Ko Bok Sil.
Review Shopping King Louie
Untuk yang mencari drama lucu dan santai, Shopping King Louie bisa masuk ke dalam daftar tontonanmu. Ceritanya ringan dan banyak adegan lucu di dalamnya. Bikin aku geregetan karena si Ko Bok Sil tuh baikkkk banget. Saking baiknya, dia malah jadi diporotin sama Louis. Padahal Ko Bok Sil hidup melarat juga di kota. Makanya pas nonton tuh aku gemas sama kelakuan Louie. Dia sudah lupa ingatan, numpang hidup sama orang, terus kerjaannya malah belanja terus menghabiskan uang Ko Bok Sil.
Dalam drama ini juga ada Yoon Sang Hyun, pemain senior yang cukup sering kulihat dramanya. Entah mengapa karakter Sang Hyun tuh selalu konyol dan pakaiannya cukup nyentrik. Dalam drama Shopping King Louie ini, dia jadi seorang bos perusahaan tempat Ko Bok Sil bekerja. Awalnya dia percaya pada kemampuan Ko Bok Sil untuk menduduki jabatan staf dari yang awalnya seorang cleaning officer. Lambat laut, ia malah jatuh hati dengan Ko Bok Sil. Hihihi.... Cukup ngenes gimana gitu lihat kisah cinta tapi tak memiliki versi Cha Joong Won ini.
Karena ini drama 2016, gambarnya masih belum sebagus drama Korea sekarang. Kalau drama Korea sekarang kan entah mengapa tokoh-tokohnya tampak glowing dan pop color gitu yak. Nah kalau drama ini masih standar lah gambarnya. Tapi cukup oke sih.
Untuk alur cerita, agak lama menurtuku. Mungkin biar ringan kali ya dan untuk killing time saja. Ada beberapa adegan yang bikin aku geregetan. Rasanya ingin cepat-cepat si Louie itu bertemu kembali dengan neneknya! Neneknya itu sangat sangat sayang dengan Louie dan ingin menyerahkan tahta perusahaan padanya. Berhubung pamannya iri, jadi dia membuat Louie "hilang" dan bahkan membuat Louie dianggap meninggal. Nah jadi pas adengan neneknya bisa bertemu dengan Louie itu sangatlah kunantikan! Biasalah suka dibikin gregetan. Sudah satu lokasi, tapi ga ketemu. Kan bikin greget ya nontonya >.<
Lalu untuk adegan saat Ko Bok Sil mendapatkan clue untuk bisa mencari tahu keberadaan adiknya. Beberapa kali dia dapat clue tapi berakhir ga menemukan adiknya. Cukup bikin gregetan juga!
Rating dari IMDb adalah 7,4. Cukup bagus. Aku setuju juga sih. Makanya kuberikan rating 7 untuk drama Shopping King Louie ini. Kenapa 7? Karena menurutku agak didramatisir. Kelakuan Louie tuh kaya anak kecil banget! Terus pas ingatannya kembali, dia jadi pria dewasa gitu... >.<
⭐⭐⭐⭐⭐⭐⭐ (7/10)
Huwooo lumayan nih buat referensi kdrama yang nggak berat gitu ya kayaknya. :p
ReplyDeleteiyes hehe buat yang cari komedi, di sini cukup lah ^^
DeleteMakasih sudah mampir di sini yaaa
drama ni sangat best. seo inguk so cute pegang watak Louis :)
ReplyDeletetapi ku lebih suka dia main dengan karakter yang serius hahaha
Deletecuma memang actingnya di sini tuh bisaan gitu yaaa jadi kaya anak kecil ga ngerti apa-apa karena lupa ingatan hihihi